Mahasiswa & Dosen Prodi Matematika Meraih Medali Emas dan Perak pada i-JaMCSIIX 2022

Dua tim dari Mahasiswa dan Dosen Program Studi Matematika meraih satu medali emas dan satu medali perak kategori HEI (High Education Institution) dalam ajang International Jasin Multimedia & Computer Science Invention and Innovation Exhibition (i-JaMCSIIX) yang diumumkan melalui video youtube di channel i-JaMCSIIX Virtual Award pada hari Kamis (25/08/2022).

International Jasin Multimedia & Computer Science Invention and Innovation Exhibition (i-JaMCSIIX) merupakan Pameran Invensi dan Inovasi bidang Multimedia dan Ilmu Komputer dari tingkat nasional hingga internasional yang diselenggarakan oleh Universitas Teknologi Mara Malaysia sejak tahun 2017. Sebelumnya, Universitas Teknologi Mara telah menjalin MoU bersama Universitas Tadulako sejak tahun 2021.

Pada tahun 2017 hingga 2019, i-JaMCSIIX dilaksanakan secara offline. Namun sejak pandemi Covid-19, mulai dari tahun 2020, i-JaMCSIIX digelar secara virtual hingga saat ini. Sebelumnya, semua peserta pameran telah mengirim Abstrak Paper (28/3/2022 sd 17/6/2022) dan pameran serta penghargaan di umumkan secara online pada 25/08/2022.

Adapun kedua tim yang masing-masing meraih medali emas dan perak pada i-JaMCSIIX yaitu paper dari mahasiswa program studi Matematika Fakultas MIPA Universitas Tadulako yang dibimbing oleh Dr. I Wayan Sudarsana,M.Si. Adapun judul paper dan tim peraih emas tersebut yakni :

Security Warning Area Mode Of Liquifaction (SWARM-L)

(Sarinah, I Wayan Sudarsana, Zahra, Dhyfa Ayu Ashinta Maongko, dan Rifaldy Hasyim)

Kemudian tim yang meraih medali perak adalah sebagai berikut.

Transformation Of Local Batik Motifs Central Sulawesi For The World (T-Lobster)

(Ikram, I Wayan Sudarsana, Julia Khasmawati, Diana Wahyuli, Nurul Mutmainna, dan Abdi)

Adapun abstrak yang diterima akan diterbitkan dalam Buku Abstrak, sedangkan abstrak diperpanjang akan diterbitkan dalam i-JaMCSIIX 2022 E-Proceedings yang rencananya akan terbit online pada 31 Oktober 2022.

Sertifikat.

Silver.
Gold.

Tinggalkan Balasan