Tahap Akhir Magang Mahasiswa Study Independent Matching Fund di Mitra Industri Ukiran Kayu Hitam Ebony

Rabu (23/11/2022) ,Mahasiswa Program Studi Matematika didampingi oleh Koordinator Prodi Matematika yakni Selvy Musdalifah, S.Si., M.Si melakukan kegiatan ke lokasi pengrajin ukiran kayu hitam ebony yg berlokasi di kompleks NakerTrans Jalan Soekarno-Hatta. Kegiatan ini merupakan bentuk dari kegiatan Matching Fund, yaitu magang dan study independent. Dari 2 lokasi tersebut, Mahasiswa mendapat banyak pengalaman, diantaranya bagaimana membuat berbagai macam ukiran kayu dengan menggunakan alat-alat ukir yg sederhana seperti pahat, gurinda, dan lain sebagainya. Pada kesempatan tersebut mahasiswa juga diajarkan bagaimana membuat berbagai pola ukir yang nantinya akan dituangkan dalam media kayu hitam/ebony. Mahasiswa terlihat begitu antusias dan sangat aktif dalam bertanya dan mencoba beberapa alat yg ada di lokasi tersebut. Harapannya, semoga kegiatan ini bermanfaat bagi mahasiswa dan menambah wawasan serta pengetahuan mereka dalam bidang usaha dan industri.

Dokumentasi.

Tinggalkan Balasan